Berita  

Bupati Sumenep Tuntaskan Tenaga Honorer K2

Bupati Sumenep Tuntaskan Tenaga Honorer K2
Foto: Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo. SH. MH, usai rapat paripurna di DPRD kabupaten Sumenep.
banner 120x600

SUMENEP, Suarademokrasi.id | Guna untuk Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di kabupaten Sumenep, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo. SH. MH, telah konsisten menuntaskan tenaga honorer katagori dua (K2). Rabu 16 Agustus 2023.

Hal itu dilakukan sebagai salah satu wujud konsisten Bupati dan Wakil Bupati Sumenep untuk meningkatkan sumber daya manusia di suatu pemerintahan kabupaten Sumenep, ujung timur Pulau garam Madura Jawa Timur. Agar mempercepat pertumbuhan pembangunan dan perekonomian masyarakat.

Sebelum mengakhiri masa jabatannya dirinya sebagai Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo usai mengikuti rapat paripurna dalam agenda mendengarkan pidato Presiden RI Joko Widodo, di gedung DPRD kabupaten Sumenep mengatakan bahwa konsisten diri sudah dilakukan dengan sebuah kebijakan mengangkat sejumlah pekerja honorer K2 yang ada di wilayah kabupaten Sumenep.

Baca juga: Bupati Sumenep Memberikan Penghargaan Kepada 184 ASN

“K2 yang tidak terangkat saya angkat semua. Hanya tersisa 100 dari sebelumnya 1.650 tenaga honorer K2,” pungkas Bupati.

Dirinya berjanji pada tenaga honorer K2 dilingkungan pemerintah kabupaten Sumenep yang belum diangkat, Achmad Fauzi akan terus mengupayakan hingga bisa diselesai semua , tapi tetap dengan mengacu kepada kebijakan Pemerintah Pusat.

“Yang belum terangkat PPPK bagi K2, kami usahakan. Sebab, itu bagian dari SDM yang harus diselesaikan,” tegas Bupati.

Di era kepemimpinannya untuk memajukan Kabupaten Sumenep, dirinya terus berkomitmen untuk meningkatkan SDM masyarakat Sumenep yang bekerja kepada pemerintah dengan langkah menyelesaikan tenaga honorer K2 menjadi PPPK.

“Bagi kami penuntasan K2 ini sebagai salah satu bentuk peningkatan SDM,” tutupnya.

Baca Juga :  6 Korban Miras Oplosan, 3 Orang Meninggal Dunia