Berita  

Lakalantas Tunggal Minibus Oleng Kelahan Perkebunan

Lakalantas Tunggal Minibus Oling Kelahan Perkebunan
Foto: Mobil Isuzu panther minibus oling kelahan perkebunan warga.
banner 120x600

BANGKALAN – Suarademokrasi.id | Lakalantas (kecelakaan lalu lintas) tunggal, terjadi di jalan raya Suramadu, yang berlokasi di Desa Ba’engas Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan, Madura Jawa Timur. Selasa 18 Oktober 2022, sekitar pukul 13.46 wib.

Dalam pantauan pihak media ini saat melintas, melihat kejadian kecelakaan lakalantas tunggal tersebut adalah sebuah mobil isuzu panther minibus dengan nomor polisi N 1247 VL yang mengalami oleng kelahan perkebunan milik warga setempat.

Pihak media melihat di lokasi kejadian tersebut yang dipenuhi oleh warga sekitar dan pengendara yang sedang melintas berhenti, untuk melihat sebuah mobil isuzu panther minibus yang sedang terbalik disebuah lahan perkebunan warga.

Baca juga:

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari warga sekitar, peristiwa laka lantas hari ini yang menyebabkan olengnya sebuah mobil isuzu panther minibus yang didalamnya ditumpangi oleh 2 (dua) orang dan 1 (satu) supir tersebut disebabkan karena adanya pengendara lain yang tiba-tiba langsung memotong jalan didepan.

Karena mobil Isuzu panther tersebut yang dikemudikan supir melaju kencang dari arah tangkel kearah selatan, yang tiba-tiba ada pengendara lain langsung memotong jalan, sehingga pengemudi mobil minibus tersebut kehilangan kendali.

Dan akhirnya, disaat pengemudi mobil minibus berusaha untuk menghindari tabrakan dengan pengendara lain, dan akhirnya mobil minibus tersebut mengalami oling kelahan perkebunan milik warga sekitar.

Dari kejadian tersebut mengakibatkan dua orang penumpang bersama sopir  hanya mengalami luka ringan dan masih beruntung tidak ada korban jiwa dari mobil yang mengalami oling.

Karena mobil tersebut oling, sehingga mengalami kerusakan beberapa kaca mobil tersebut pecah dan atap mobil mengalami penyok dan masih beruntung orang yang berada di dalam mobil tersebut masih selamat, hanya saja mengalami luka ringan.

Baca Juga :  MP3S Akan Melakukan Unras Kinerja Dinas PUTR

Dengan adanya terjadinya kecelakaan tersebut, lokasi sempat dipadati oleh warga sekitar dan pengendara yang melintas area tersebut yang sempat berhenti untuk melihat kejadian tersebut.

Atas bantuan masyarakat sekitar dan pengendara yang sempat berhenti, mobil minibus yang mengalami oling tersebut bisa dievakuasi untuk diberdirikan kembali.