Berita  

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H Harga Ayam Potong Mulai Mengalami Kenaikan

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H Harga Ayam Potong Mulai Mengalami Kenaikan
Foto: Pedagang daging ayam potong di pasar tradisional Sampang.
banner 120x600

SAMPANG, Suarademokrasi.id | H-8 Menjelang hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, geliat ekonomi mulai terlihat di sejumlah Pasar tradisional di kabupaten Sampang. Sejumlah Komoditi pun merangkak naik salah satu harga jual daging ayam potong.

Seperti yang tampak di pasar tradisional Omben, kecamatan Omben Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur, pada hari Jum’at 14 April 2023. Nampak masyarakat mulai memadati kawasan pasar tradisional Omben untuk membeli kebutuhan dapurnya persiapan menu puasa dan lebaran Idul Fitri.

Dalam pantauan media, salah satu pedagang daging ayam potong, Musrifah Toher mengatakan bahwa perlahan kalau harga daging ayam potong naik tipis-tipis. Yang sebelumnya harga daging ayam potong Rp 30.000/ kilogram, sekarang harga naik menjadi Rp 32.000/ kilogram, bahkan sekarang naik menjadi Rp 35.000/ kilogram.

Baca juga: Polres Sampang Amankan 9 Remaja Pesta Miras Dibulan Ramadhan

Kenaikan harga daging ayam tersebut bagi Musrifah nilai wajar mengingat seiring mendekati mau lebaran, disaat momen hari raya Idul Fitri kebutuhan daging ayam potong menjadi incaran masyarakat untuk memasak.

“Naik tiga ribu mas, hal ini sudah terjadi sejak semingguan yang lalu. Ya….semoga saja naiknya tidak terlalu tinggi, khawatir nantinya para pelanggan enggan membeli daging ayam,” Jelasnya pada media.

Kendati demikian, ia bersyukur pelanggan yang biasa membeli ditempatnya masih rutin membeli. Sehingga ia bisa meraup untung menjelang lebaran.

Sementara itu, Hj Beyyum juga pedagang daging ayam potong mengaku belum ada penurunan penjualan. la pun berharap, kenaikan harga daging ayam potong tidak begitu signifikan.

“Semoga tidak naik terlalu tinggi, sebab itu tadi yang dikhawatirkan menurunnya pembeli dari masyarakat,” Ujarnya.

Sedangkan salah satu pembeli daging ayam potong Rief Ainiyah mengaku ia memang sengaja membeli daging ayam potong untuk dimasak. Ia pun tidak begitu mengeluh karena naiknya harga daging ayam potong hanya tiga ribu rupiah.

Baca Juga :  Sikap Sigap Kapolres Sumenep Langsung Pimpin Rapat Kordinasi Adanya Wabah PMK

” Kalaupun naiknya tinggi ya….! juga keberatan mas, makanya ini tadi beli 5 kilogram buat masak nanti sore,” Ucapnya.