SUMENEP, Suarademokrasi.id | Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan Hari Ulang Tahun ke-78 PGRI 2023, digelar Pemkab Sumenep melalui Dinas Pendidikan (Disdik) didepan halaman kantor pemerintahan daerah Sumenep, Sabtu 25 November 2023.
Hari Guru Nasional (HGN) ini digelar setiap tahunnya diperingati pada tanggal 25 November. Peringatan HGN juga menjadi ruang apresiasi yang diberikan kepada para guru atas semangat belajar, berbagi, dan berkolaborasi dalam merdeka belajar demi terwujudnya pembelajaran yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi peserta didik.
Wakil Bupati Sumenep Dewi Khalifah mengajak semua guru untuk bersatu dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Baca Juga: Pemkab Sumenep Memperingati HGN “Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar”
“Pendidikan dapat berkembang melalui kerjasama yang harmonis antara pengambil kebijakan, guru, orang tua dan siswa untuk mencapai pendidikan yang berkualitas dan inklusif,” ujar Wabup.
Maka dari itu, atas jasa para guru-guru yang mana telah mencerdaskan anak anak generasi bangsa ini, kita wajib untuk menghargai perjuangannya para guru dan patut kita apresiasi.
“Mari bersama kita berikan apresiasi dan penghargaan kepada para guru-guru Indonesia yang selalu belajar, berbagi, dan berkolaborasi dengan semangat Merdeka Belajar, serta telah berjuang untuk menciptakan pembelajaran yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi murid,” ajak Dewi Khalifah kepada masyarakat Sumenep.
Dirinya mengucapkan Selamat Hari Lahir PGRI ke-78 dan Hari Guru Nasional 2023, mari kita rayakan kemerdekaan belajar bersama untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Sumenep, karena hadirnya kurikulum Merdeka Belajar tidak hanya meringankan beban siswa, tetapi juga mendorong kreativitas dan memberikan kesempatan kepada guru untuk mendorong inovasi dalam pembelajaran.
“Kami mengucapkan rasa terima kasih kepada para guru yang bekerja di Kabupaten Sumenep, baik di daratan maupun di Pulau. Yang manah mereka telah berjuang sekuat tenaga untuk mencerdaskan anak-anak bangsa.” Pungkas wanita nomor 2 di Sumenep.
Dirinya berharap dengan Tema Hari Guru tahun ini, “Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar,” diharapkan memiliki makna yang mendalam seiring dengan semakin pesatnya dunia pendidikan global.
Dikesempatan yang sama, demi meningkatkan dan memastikan mutu pendidikan di Kabupaten Sumenep., Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sumenep, Agus Dwi Saputra berharap banyak kepada para guru untuk bergerak bersama dalam meningkatkan dunia pendidikan.
“Dalam momentum HGN yang diperingati setiap tahunnya, yang kami harapkan pastinya mutu pendidikan di wilayah kabupaten Sumenep ini harus semakin bermutu dan lebih baik lagi,” harapnya.
Meski masih banyak permasalahan di dunia pendidikan, pihaknya selaku kepala Dinas Pendidikan kabupaten Sumenep mengaku akan terus berupaya untuk menemukan solusi demi mengatasi persoalan tersebut. Di sisi lain, banyak prestasi yang telah diraih anak didik diberbagai bidang atas bimbingan para guru.
“Peran serta upaya guru dari dahulu hingga saat ini sangat luar biasa untuk mencapai cita-cita mencerdaskan generasi anak bangsa. Intinya setiap permasalahan perlu diselesaikan dan raihan prestasi harus ditingkatkan,” tegas Agus.
Selaku Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Sumenep, dirinya mengharapkan, pada momentum HGN yang jatuh pada 25 November 2023 itu, para guru harus terus bersemangat untuk menciptakan inovasi baru dalam dunia pendidikan.
“Saya harapkan, tahun sekarang harus lebih baik lagi dari pada tahun kemarin, dengan bergerak bersama dalam program Merdeka Belajar, mutu dan kualitas pendidikan di Sumenep harus lebih baik lagi dan kita akan selalu mencari solusi dalam memperbaiki pendidikan yang ada di Sumenep,” ujar Agus.