Berhasil Mengungkap Kasus, Kapolsek Kangayan Mendapatkan Reward Dari Bupati

Berhasil Mengungkap Kasus, Kapolsek Kangayan Mendapatkan Reward Dari Bupati
Foto: Giat Kapolsek Kangayan dalam rangka penerima Reward dari Bupati Sumenep.
banner 120x600

SUMENEP – Suarademokrasi.id | Karena kinerja yang nyata atas keberhasilan mengungkap sebuah kasus di wilayah hukumnya, Kapolsek beserta anggota Polsek Kangayan mendapatkan reward dari Bupati Sumenep, Jum’at 20 Mei 2022.

Kasus yang berhasil diungkap oleh jajaran Polsek Kangayan Polres Sumenep adalah kasus terkait dengan persoalan meninggalkan anak atau membuang anak yang baru lahir dengan jenis kelamin laki laki, yang dilakukan oleh Ibu kandungnya sendiri, sebagaimana dimaksud dalam pasal 305 subs 307 subs 308 KUH Pidana, di wilayah hukum Polsek Kangayan.

Reward adalah suatu bentuk penghargaan atau imbalan balas jasa yang diberikan kepada seseorang atau kelompok karena telah berperilaku baik, melakukan suatu keunggulan atau prestasi, memberikan suatu sumbangsih, atau berhasil melaksanakan tugas yang diberikan sesuai target yang ditetapkan.

Baca juga:

Berhasil Mengungkap Kasus, Kapolsek Kangayan Mendapatkan Reward Dari Bupati
Foto: Kapolsek Kangayan Ipda Miftahol Rahman SH MH, menerima Reward dari Wakil Bupati Sumenep Hj. Dewi Khalifah, S.H., M.H., M.Pd.I.

Selain Kapolsek IPDA MIFTAHOL RAHMAN, SH, MH dan anggota Polsek Kangayan, Aparat Desa Daandung Kecamatan Kangayan juga ikut mendapatkan piagam penghargaan dari Bupati Sumenep dalam rangka keberhasilan ungkap Kasus tersebut.

Reward dari Bupati Sumenep dalam rangka keberhasilan ungkap kasus atas membuang anak baru lahir yang dilakukan oleh Ibu kandungnya sendiri, diberikan langsung oleh Wakil Bupati Sumenep Hj. Dewi Khalifah, S.H., M.H., M.Pd.I, di halaman depan kantor Pemkab Sumenep, Jum’at 20 Mei 2022 sekitar pukul 07.00 wib.

Kegiatan giat pemberian Reward/penghargaan tersebut digelar oleh Pemkab Sumenep yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati, yang dihadiri oleh:

1. Forkopimda Sumenep
2. Unsur Pemda Sumenep
3. Unsur Kodim Sumenep
4. Unsur Polres Sumenep
5. Unsur ASN Sumenep
6. Unsur Dishub
7. Unsur Mahasiswa
8. Unsur Pelajar
9. Ipda Miftahol Rahman, SH , MH Kapolsek Kangayan
10. Bripda Moh Sahrul Isni Babinkamtibmas Saobi
11. Sairi Kades Daandung

Baca Juga :  Dugaan Adanya Ijazah Palsu Menjadi Sorotan Publik

Dengan pemberian reward tersebut, Ipda Miftahol Rahman, SH , MH, Kapolsek Kangayan menyampaikan banyak terimakasih kepada Bupati Sumenep, reward tersebut yang diterima Polsek Kangayan akan menjadi suatu motivasi untuk lebih giat lagi memberikan pelayanan maksimal dan keamanan kepada masyarakat.

“Terimakasih banyak atas pemberian penghargaan yang diberikan oleh Bapak Bupati Sumenep, yang mana Polri khususnya Polsek Kangayan bisa lebih baik dan sukses dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kangayan,” ujar Kapolsek kepada media, Sabtu 21 Mei 2022.

Reward atau piagam penghargaan tersebut yang diberikan Bupati Sumenep, bisa dijadikan motivasi bagi aparat Kepolisian yang lain agar lebih giat lagi untuk memberikan pelayanan dan menangani segala persoalan yang terjadi dan diadukan oleh masyarakat.