Berita  

Bupati Achmad Fauzi Bersama Ribuan Siswa dan Warga Lenteng Meriahkan JJS

Bupati Achmad Fauzi Bersama Ribuan Siswa dan Warga Lenteng Meriahkan JJS
Foto: Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo memberikan sambutan pada kegiatan JJS.
banner 120x600

SUMENEP, Suarademokrasi – Bupati Sumenep Dr. H. Achmad Fauzi Wongsojudo. SH., MH., bersama ribuan siswa dan masyarakat Kecamatan Lenteng ikut berpartisipasi dalam rangka memeriahkan acara Jalan-Jalan Santai (JJS) yang diselenggarakan oleh Jawa Pos Radar Madura (JPRM) Biro Kabupaten Sumenep pada Sabtu (27/07/2024).

Hal ini menunjukkan bahwa kecintaannya sebagai Bupati Sumenep kepada masyarakatnya, ikut melakukan jalan sehat bersama para siswa siswi dan masyarakat. Kegiatan ini berlangsung meriah dan diikuti dengan antusiasme tinggi oleh peserta.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, turut serta hadir dan memberikan apresiasi terhadap inisiatif JPRM dalam mengadakan acara ini dalam membudayakan hidup sehat dengan melakukan kegiatan jalan sehat di pagi hari.

Baca Juga: Menjadi Inspirasi: Bupati Achmad Fauzi Peraih Penghargaan Penggerak Ekonomi Masyarakat

“Kami mengapresiasi inisiatif JPRM dengan diadakannya JJS ini, karena kegiatannya bukan sekedar seremonial hari ulang tahun medianya, tetapi langkah nyata untuk mengajak masyarakat peduli kesehatan,” ungkap Bupati di sela-sela acara yang berlangsung di Kantor Kecamatan Lenteng.

Dirinya menyampaikan, kegiatan JJS ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih aktif bergerak sebagai upaya menjaga kesehatan dan kebugaran. Bupati Fauzi juga menekankan pentingnya olahraga sederhana seperti jalan kaki, yang dapat dilakukan oleh semua orang tanpa biaya.

“Olahraga jalan kaki sangat mudah dilakukan oleh semua orang, apalagi tidak memerlukan biaya, sehingga kegiatan seperti ini penting untuk menjaga pola hidup sehat masyarakat,” tuturnya.

Sebagai pemimpin pemerintahan Kabupaten Sumenep ini, dirinya mengapresiasi kegiatan jalan sehat ini. Selain sebagai ajang olahraga, JJS juga berperan sebagai sarana mempererat tali silaturahmi antar warga di Kecamatan Lenteng, untuk membangun kebersamaan, gotong royong, dan jiwa sosial.

Baca Juga :  Kapten Mar Ali Sumanggar Pimpin Prajurit TNI AL Lanal Batuporon

“Kegiatan ini juga bagian dari meningkatkan kerukunan dan keharmonisan di tengah-tengah masyarakat untuk menjaga kondusifitas dalam rangka menciptakan lingkungan yang aman dan stabil, dalam menciptakan kebersamaan,” tambahnya.

Dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun JPRM, selain JJS, juga digelar lomba mewarnai untuk siswa TK dan SD yang memperebutkan trofi Bunda PAUD Nia Kurnia Fauzi, yang bekerja sama dengan Madukara (Maha Karya Guru dan Siswa Gugus 3). Acara ini semakin menambah semarak perayaan dan memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk berkarya mengekspresikan kreativitas mereka.