NGAWI – Suarademokrasi.id | Bersumber dari dana Bantuan Keuangan Sarana Prasarana (BK Sarpras) untuk desa yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Ngawi pada tahun 2022 yang diterima melalui rekening masing – masing desa penerima program.
Pemerintah desa Patalan mewujudkan untuk pavingisasi jalan yang terletak di dusun Patalan RT 003/ RW 001 Desa Patalan Kecamatan Kendal Kabupaten Ngawi.
Dana sebesar Rp.200.000.000,00 itu untuk pembangunan infrastruktur yang terletak di empat titik dengan volume : T6,60 m x4 vol :216 m Paving :T6 P220mx3m vol :572.
Baca juga: Diduga Situs Purbakala Polres Ngawi Lakukan Pengecekan
Pembangunan tersebut sudah mencapai 100 % yang dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Patalan dan masyarakat setempat.
Bertepatan dengan kedatangan Sofyan Ahmadi Camat Kendal bersama rombongan ke kantor desa Selasa (10/01/23). Kedatangannya tanpa aba – aba hanya ingin lakukan sidak untuk pemanfaatan dana BK sarpras tahun 2022.
” Diluar ekspetasi ternyata dana 200 juta ini terwujud cukup panjang dan lebar,” ungkapnya.
“Nah, begini loo harusnya waktu dilakukan pengecekan desa sudah siap kapanpun saya datang pembangunan sudah usai.” imbuhnya.
Sukarlan kepala Desa Patalan menambahkan. “Kami siap melaksanakan untuk kepentingan warga desa pavingisasi ini bertujuan untuk memperlancar mobilitas penduduk setempat.” jelasnya.
Berharap mendapat kucuran dana lagi agar dapat memanfaatkan untuk kepentingan desa yang lain agar masyarakatnya senang.
“Alhamdulilah,saya laksanakan tepat waktu kedepannya biar di beri lagi,” harapnya dengan candaan.
Camat Kendal pun tak ayal menimpali.
“Asal sesuai dengan hasilnya tidak mengada – ngada Insyaallah anggaran lebih banyak lagi sesuai pemanfaatannya.” Tandasnya.