Madura  

Pemkab Sumenep Mengapresiasi Dan Berkolaborasi Dengan UNIBA Madura

Suara Demokrasi
Foto: Acara kegiatan pemberian penghargaan kepada UNIB Madura
banner 120x600

SUMENEP – Suarademokrasi.id | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep mengapresiasi dan akan terus berkolaborasi dengan Universitas Bahauddin Mudhari (UNIBA) Madura, dalam program desa berinovasi, Rabu 19/1/2022.

Apresiasi Pemkab Sumenep kepada UNIBA Madura atas penghargaan yang didapat dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) atas peran aktifnya sebagai perguruan tinggi dalam program Desa Berinovasi, di ucapkan pada acara kegiatan penyerahan penghargaan.

Penyerahan penghargaan itu dilakukan oleh Ketua Tim Program Desa Berinovasi BRIN Eka Gandara kepada Rektor UNIBA Madura Rachmad Hidayat di Kampus UNIBA Madura, yang berlokasi di Desa Batuan Kabupaten Sumenep, Rabu 19/1/2022.

Pendampingan dan pembinaan yang telah dilakukan oleh UNIBA Madura dalam program desa berinovasi. Wakil Bupati Sumenep, Hj. Dewi Khalifah, SH, MH, M.Pd.I, atas nama Pemkab Sumenep mengucapkan terima kasih kepada UNIBA Madura dan berharap ekonomi desa di wilayah Kabupaten Sumenep bisa berkembang.

“Kami mengharapkan UNIBA Madura bisa mengembangkan desa di Kabupaten Sumenep melalui program-programnya, seperti produk unggulan UMKM, untuk mendorong peningkatan ekonomi desa demi kesejahteraan masyarakat,” ucap Wabup.

Dirinya mengatakan akan meningkatkan kolaborasi dengan UNIBA Madura termasuk perguruan tinggi lainnya, melalui programnya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Sumenep.

“Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep akan terus membangun kerjasama dengan UNIBA Madura dalam rangka ikut mewarnai perjalanan kemajuan Kabupaten Sumenep dengan melakukan inovasi untuk membangun Sumenep,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Rektor UNIBA Madura, Rachmad Hidayat mengungkapkan, UNIBA Madura adalah satu-satunya perguruan yang mendapat penghargaan BRIN, sehingga pihaknya berkomitmen untuk terus mengembangkan inovasi desa berkelanjutan.

“Yang jelas, kami secara berkesinambungan terus berupaya mengembangkan desa melalui inovasi untuk membangun Kabupaten Sumenep,” tuturnya.

Beberapa Bumdes yang telah diprogram oleh UNIBA Madura dalam program desa berinovasi diantaranya, Ekowisata Garam di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bunder Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan dan usaha beras Potre Koneng di BUMDes Aeng Merah Kecamatan Batuputih dan BUMDes Gersik Putih Kecamatan Gapura.

Baca Juga :  Khidmad Ke 4, FKKF Sumenep Bagi Sembako Kepada Anak Yatim, Difabel Dan Dhu'afa